July 28, 2011

Memory Merk Wahid, berarti Proses Lebih Cepat ?

Halo blogger, Tulisan ini mungkin berhubungan dengan artikel sebelumnya mengenai memory, dan lagi-lagi saya katakan saya membuat posting ini bukan untuk menggurui karna saya juga masih belajar so... kalau ada kesalahan didalam penulisan harap di maklumi yah..buat yang average ayo sama-sama kita perluas pengetahuan kita tentang teknologi, buat yang expert mau dong dibagi-bagi ilmunya, saya siap mendengarkan ^^.

Ok kita mulai saja,  apa kalau memory merk wahid itu akan jadi jaminan kalau proses kerja komputer kita akan lebih cepat dalam kondisi default ?. Mungkin pertanyaan ini agak membingungkan bagi orang awam dalam hal memilih komponen hardwarenya dan alhasil yang terjadi adalah salah kaprah.
Banyak orang beranggapan memory mahal dan yang bermerk akan lebih cepat melakukan proses. Yap itu kesalahan umum orang awam dan kebanyakan user. Menganggap RAM sekelas Corsair Dominator, etc yang pake heatsink serem-serem akan menaikan performa komputer mereka. Mungkin memang menaikan performa, tetapi dalam pemakaian sehari-hari tidak terlalu terasa, dan ini hanya nampak secara visual saja.  Kenyataannya mau semahal apapun RAM yang anda miliki tidak akan menjadikan prosesnya lebih cepat 2x lipat lebih.

Lha terus apa yang membuat suatu RAM lebih mahal dari yang lain ? Kenapa Corsair XMS atau Dominator, ATau OCZ reaper, atau A-data eXtreme atau Team Xtreem lebih mahal ketimbang Visipro atau Vgen ? Walaupun Anda pakai memory tersebut sama-sama 2 GB apa akan sama juga ?

Jawabannya, Memory kelas Wahid tersebut sudah memiliki test tersendiri untuk berjalan di atas referensi pabrik bahkan JEDEC (badan pembuat standarisasi RAM termasuk DDR, DDR2 dan DDR3 sekarang). Pada memory kelas value, RAM tersebut hanya ditest berdasarkan referensi pabrik saja. Diatas itu, tidak bisa berharap jauh. Berbeda dengan RAM-RAM yang disebutkan dan beberapa yang sudah pernah saya coba. Mereka lebih tahan banting dengan mengutak-utik timing sampai mengikuti frekuensi yang tinggi yang tentunya pada value RAM hal ini agak sukar dilakukan. Yuk kita lihat apasih sebenarnya yang membedakan kalau begitu ?.

Sebenarnya jawabannya sangat simpel, yang membedakan kinerja dari masing-masing RAM tersebut terletak pada jenis IC ( atau Chipnya atau dengan apapun anda menyebutnya, hehehe ) yang digunakan. Para produsen membeli chip-chip tersebut dari pabrik lain dan kemudian me relabel chip tersebut. dan ada kemungkinan merk-merk yang berbeda satu dan yang lainya tapi jenis IC / chip-nya sama.
Bagaimana kinerjanya ? IMO tidak akan lebih dari 5% perbedaan kinerjanya sehingga tak begitu terasa. Setidaknya untuk beberapa value RAM yang saya ketahui kebanyakan yang beredar  di pasaran  menggunakan Chip / IC Hynix (Hyundai), Samsung, dan Nanya(agak jarang yang ini). bagaimana bisa melihatnya ?.
Nama chip bisa dengan mudah dilihat diatas IC yang menempel pada memory

                              

dan pada beberapa produsen ada juga yang langsung menemeplkan sticker, jadi kita bisa langsung lihat keterangannya di situ. Berbeda untuk memory yang kelas wahid, agak susah untuk melihat karna terhalang oleh heatsink dan beberapa produsen memang sengaja tidah memperbolehkan pembukaan heatsink (biasanya alasannya garansi ) salah satu contohnya adalh seperti gambar dibawah ini, ini adalah salah satu produk dari Team Xtreem yang menggunakan chip D9GKX
Jadi mungkin kesimpulannya, RAM tidak harus memandang merk, bentuk, atau mahalnya saja sebagai penentu kualitas dari memory itu sendiri, dan mungkin dapat dibuktikan kalau kinerja hampir rata-rata seluruh RAM jika di gunakan dalam kondisi default atau standardnya akan terasa sama antara yang mahal dan yang murah, kalau anda membeli sebuah memory seharga 5 juta rupiah tapi anda menggunakan nya secara default, hmm kayanya mubazir yah hehe, membeli RAM seharga 5 juta dengan heatsink yang terlihat kokoh dan menakutkan, pernak-pernik yang aneh-aneh tapi chip nya Hynix atau Samsung, sama saja dibohongin.

nah itu sedikit info dari saya mudah-mudahan bisa berguna buat anda kalau-kalau suatu hari anda berniat untuk membeli memory komputer atau meng-upgradenya, agar lebih teliti dalam memilih mana yang sesuai dan paling pas dengan kemauan anda.

6 Comment:

BLOGNOLER.COM said...
This comment has been removed by a blog administrator.
Swindon analog ic design said...

If you're looking for experts in ASIC design, I would get in contact with Swindon Silicon Systems who provide volume supply for analogue and mixed analogue/digital applications.

Mobile App Developers said...

I am extremely impressed along with your writing abilities, Thanks for this great share.

Buy Contact Lenses said...

I don’t know how should I give you thanks! I am totally stunned by your article. You saved my time. Thanks a million for sharing this article.

GST Registration in Delhi said...

I am extremely impressed along with your writing abilities, Thanks for this great share.

Bausch & Lomb PureVision said...

I certainly agree to some points that you have discussed on this post. I appreciate that you have shared some reliable tips on this review.

Post a Comment

Oiy eternal-link itu blog dofollow jadi jangan sungkan untuk tinggalin jejak kawan so..Silahkan Koment (NO LINK DIDALAM KOMENTAR ATAU TERPAKSA DI TRASH !!), dan jangan di-spam yah!!

About Me

My photo
Jakarta-Timur, Asia, Indonesia
Hallo kawan blogger selamat datang di eternal-link - blog yang menyediakan berbagai macam ulasan mengenai dunia komputer dan pernak-perniknya. Nama saya Rudy Haryanto, saya adalah seorang blogger paruh waktu yang senang mengetahui sesuatu yang baru dan mempelajari apa yang baru saya temukan.

Stats

Blog Archive

Blog Direktori [Ayo Daftarkan Blogmu]

  ©E t e r n a l-L i n k - All rights reserved.

Template by Dicas Blogger | Topo